Komik dari Kemkominfo Datang Lagi

Komik dari Kemkominfo datang lagi nih. Ada 5 komik terbitan terbaru yang dikirimkan buat TBM Bintang Brilliant. Kiriman komik dari Kemkominfo pernah diterima sebelumnya pada bulan Desember 2019. Jadi sudah dua kali mendapatkannya. Kiriman komik yang sekarang judulnya berbeda dengan yang sebelumnya. 



Kiriman yang dulu bisa dibaca di postingan berjudul : Komik dan Majalah dari Kemkominfo. Yang sekarang hanya komik saja. Judul komik kali ini adalah : Tamasya Yuk, Amukti Palapa, BPJS aja, Online Online dan Robot Eleven. Komik dari Kemkominfo bisa menjadi penambah koleksi bacaan berkualitas di TBM. Sayangnya sekarang lagi ada pembatasan keluar rumah jadi anak-anak yang biasa datang ke TBM tidak bisa menikmati komiknya segera dan beramai-ramai. Yang datang hanya beberapa saja. Semoga pandemi ini segera berlalu dan keadaan bisa kembali seperti sedia kala. 


Paket kiriman komik kali ini cukup unik. Karena pengiriman paket buku menggunakan perangko, tidak menggunakan paket pengiriman seperti biasanya.  Pengiriman paket menggunakan perangko dulu sering dijumpai dan menjadi pengganti biaya pengiriman. Namun untuk masa sekarang sudah amat sangat jarang dan menjadi barang yang langka. Digantikan dengan jenis pengiriman lain yang lebih simpel. 


Berdasarkan data Unesco, minat baca masyarakat di Indonesia menempati urutan ke 60 diantara 160 negara di dunia. Dapat diartikan bahwa tingkat minat baca masyarakat hanya sekitar 0.001 persen atau dari 1000 orang Indonesia hanya ada 1 orang yang memiliki minat baca.

Dibandingkan dengan Negara Amerika dan Eropa tentu sangat jomplang, negara tersebut minat baca sangat tinggi. Sekitar 25 - 27% atau dari 1000 orang, ad sekitar 250 orang yang memiliki minat membaca buku. Begitu juga Jepang minat bacanya sekitar 15 - 16 %

Oleh karena itu dengan adanya pengiriman buku-buku ke Taman Baca atau Pustaka Bergerak diharapkan dapat meningkatkan minat baca masyarakat Indonesia. Tentunya hal ini harus didukung semua pihak, bukan saja pengelola TBM atau guru namun juga pemerintah, kementerian, BUMN, masyarakat dan sebagainya. Pengiriman buku dari Kemkominfo ini tentunya harus diapresiasi dan ditiru oleh instansi lainnya. 

Terimakasih kemenkominfo atas kiriman komiknya. Semoga program ini terus berkelanjutan dan dapat meningkatkan minat baca masyarakat. 

Tidak ada komentar

Harap berkomentar dengan sopan dan sesuai topik

Gambar tema oleh 5ugarless. Diberdayakan oleh Blogger.