Belajar dan Berpetualang Bersama Dalam Program Bebas Bagaikan Burung Part 1

Sesuai dengan Rencana Pelaksanaan Program Bebas Bagaikan Burung yang telah disusun sebelumnya, pada tanggal 11 Agustus 2018 telah berangkat 2 rombongan bis berisi 90 orang ke Kebun Raya Purwodadi Pasuruan. Rombongan pertama ini berisi 27 keluarga yang sebelumnya telah mengirimkan prakaryanya di Sayembara Bebas Bagaikan Burung.
Berangkat dari titik kumpul Pasar Wage Desa Pucangro sekitar pukul 06.00 WIB, kami sampai di Kebun Raya Purwodadi sekitar pukul 10.00 WIB. Diantara 3 peserta program Bebas Bagaikan Burung, ternyata rombongan kami yang pertama kali sampai.

Setelah melepas penat sejenak dan membayar tiket masuk, rombongan TBM Bintang Brilliant langsung beraksi belajar dan berpetualang bersama. Ada 3 permainan edukatif yang dilakukan pada sesi pertama Program Bebas Bagaikan Burung ini. Yakni menggambar objek bebas, Permainan Bingo dan Permainan Silent Of Moment. 

Dengan dipandu oleh Relawan Kak Sudarmanto, Kak Amanah dan Munasyroh serta momen yang diabadikan oleh Fotografer Kak Ainul Falah ketiga kegiatan berlangsung dengan baik, lancar dan menyenangkan.

Menggambar Objek Bebas dipilih sebagai pembuka kegiatan supaya para peserta lebih mengenal keadaan lokasi dan lebih dekat satu dengan lainnya. Tiap satu keluarga harus menggambar sebuah objek yang paling menarik menurut mereka di area Kebun Raya Purwodadi Pasuruan. 

Berbagai gaya dan tampilan gambar berhasil dibuat para keluarga ini. Antara ayah, anak dan Ibu saling membantu dan berkomentar mengenai gambar yang dibuat. Rata-rata mereka lebih suka menggambar pohon-pohon besar. Tidak ada salah atau benar dalam pembuatan gambar, yang paling penting adalah proses keakraban dan kerja sama antar keluarga.



Kegiatan kedua adalah permainan Bingo. Dalam permainan Bingo setiap keluarga harus berjalan-jalan bersama di dalam areal Kebun Raya Purwodadi dengan membawa lembar Bingo yang disiapkan panitia, alat tulis, dan kamera atau handphone. Tugas mereka adalah menemukan objek-objek seperti pada lembar Bingo. 

Jika menemukan salah satu objek dalam gambar mereka diwajibkan untuk memberi tanda silang (x) pada gambar dan memfoto objek tersebut menggunakan kamera atau handphone sebagai bukti. Apabila berhasil membuat satu garis ke samping, ke bawah, atau miring tanpa ada penghalang maka dianggap berhasil melakukan permainan.


Semua keluarga kemudian berpencar mencari objek-objek pada gambar, disinilah letak keseruannya. Anak anak terlihat sangat antusias mencari obyek-obyek tersebut dan orang tua menikmati prosesnya. Diantara semua gambar yang ada di lembar Bingo hampir semua keluarga mengeluhkan sulit menemukan objek burung. Mereka cuma melihat  sarangnya dan mendengar suaranya namun tidak melihat penampakan burung  secara langsung.


Dari kegiatan ini ada banyak manfaat yang didapatkan, selain bisa berwisata bersama keluarga mereka juga bisa mempelajari banyak hal tentang kekayaan alam Indonesia. Pembelajaran literasi sains teramat mudah diaplikasikan dan waktu bersama keluarga dapat lebih dioptimalkan.

Setelah selesai bermain Bingo, para keluarga diajak untuk istirahat sejenak. Peserta dibagi menjadi 3 kelompok kecil dan diajak berdiskusi bersama mengenai apa yang mereka rasakan dan kesan kesan kegiatan ini. Ada beragam cerita dan kesan unik yang terungkap serta menambah keceriaan hari ini.


Kegiatan terakhir adalah Moment Of Silent. Peserta yang telah dibagi menjadi 3 kelompok, diajak duduk melingkar. Pemandu mengajak untuk tetap  tenang dan tidak mengobrol atau melakukan apapun selama 5 menit serta memejamkan mata. Semua diajak untuk merasakan ketenangan Alam, suara burung, Desiran Angin dan gemericik air di alam lalu menuliskan apa yang didengarnya di 4 penjuru mata angin pada kertas yang disediakan.



Setelah sesi tersebut, kertas-kertas kemudian dikumpulkan jadi satu dan semuanya diajak pulang kembali mengakhiri kegiatan belajar dan berpetualang bersama dalam Program Bebas Bagaikan Burung. Kegiatan selanjutnya di part 2 akan dilaksanakan pada tanggal 1 September.

Tidak ada komentar

Harap berkomentar dengan sopan dan sesuai topik

Gambar tema oleh 5ugarless. Diberdayakan oleh Blogger.